BABINSA KORAMIL 1710-01/KOKONAO BANTU MASYARAKAT MELAKSANAKAN KERJA BAKTI PENIMBUNAN BALAI KAMPUNG ATAPO

Timika ~ Kebersamaan TNI dan masyarakat perlu dijaga secara berkesinambungan untuk memupuk rasa persaudaraan yang kuat. Demi menjaga hubungan baik yang sudah dijaga selama ini, Babinsa Koramil 1710-01/Kokonao, Sertu Ujar Priyatmadi melaksanakan kerja bakti penimbunan halaman balai kampung Atapo di Kp. Atapo, Distrik Mimika Barat, Kabupaten Mimika, Selasa (14/09/2021).

Penimbunan tersebut dilaksanakan bersama-sama dengan masyarakat dan kegiatan tersebut difokuskan pada halaman mengingat selama ini kondisinya berlumpur sehingga sulit dilalui oleh masyarakat. Penimbunan dilakukan menggunakan pasir yang ada di sekitar sungai dan pantai, penimbunan sendiri dilakukan secara bertahap sehingga diharapkan setelah mendapatkan ketebalan ideal, halaman balai kampung Atapo bisa dilalui oleh masyarakat.

Selain itu halaman balai kampung tersebut nantinya bisa digunakan oleh masyarakat untuk melakukan berbagai kegiatan adat ataupun olahraga. Warga pun merasa senang dengan adanya bantuan dari Babinsa, karenanya proses penimbunan bisa dilakukan lebih cepat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *