Sambut Natal diperbatasan RI – PNG Satgas Yonif 406/CK membantu penyiapan perayaan Natal di ujung Timur

Boven Digoel, Toleransi umat beragama di NKRI terkenal di Dunia, tidak memandang Suku maupun Ras, Satgas Yonif 406/CK pos Arimop melaksanakan kegiatan tentang Penyiapan Natal tahun 2019 dan Tahun baru 2020.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari sabtu 14 desember 2019 oleh anggota Pos Arimop Satgas Pamtas Yonif 406/CK dipimpin oleh Serda I Gede W beserta 3 orang dan bersama-sama dengan masyarakat melaksanakan penyiapan Natal.

Pelaksanaan tersebut di mulai dari pembuatan Rumah Natal dan pembuatan Pagar Obor, kegiatan ini adalah lanjutan hari yang lalu setelah pembuatan rumah Natal dan pemasangan pagar obor di hari ini yaitu kegiatan pengecatan yang dilaksanakan bersama masyarakat Kampung Maju distrik Arimop.

Masyarakat sangat senang dengan adanya bantuan dari Satgas Yonif 406/CK dalam keikut sertaan untuk merayakan Natal tahun ini. “saya mewaliki masyarakat kampung Maju mengucapkan banyak terimakasih kepada anggota Pos Arimop Satgas Yonif 406/CK yang telah banyak membantu dalam penyiapan Natal ” ujar salah satu pemuda di kampung Arimop saudara Felix dalam tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *