BABINSA DAN KADISTRIK KI BERIKAN BANTUAN SABUN KEPADA WARGA KAMPUNG

Boven Digoel – Upaya-upaya yang dilakukan Babinsa Ramil 1711-13/GTR Sertu Saiful dalam pencegahan masuknya virus Corona didaerah binaannya sudah cukup banyak. Salah satunya ialah berkordinasi dengan kepala Distrik Ki Bpk. Deswitatawalat, S.ip untuk membagikan sabun kepada masyarakat Kampung Ujung Kia.

Pembagian sabun mandi tersebut dilakukan secara simbolis pada Kamis (02/04/2020), oleh Babinsa dan Kepala Distrik Ki kepada kepala Kampung Ujung Kia didepan balai Kampung Ki, Distrik Jair Kab. Boven Digoel.

Pembagian sabun ini merupakan langkah-langkah kongkrit yang diambil oleh Babinsa Koramil 13/GTR bersinergi dengan pemerintah distrik dan kampung untuk mencegah penularan virus corona covid-19 terutama di kampung-kampung pedalaman. Ungkap Babinsa.

Selain itu, sebelumnya kita juga sudah melakukan sosialisasi tentang pencegahan penyebaran virus Corona Covid-19 secara door to door ke rumah-rumah masyarakat.

“Langkah-langkah yang sudah dilaksanakan ini diharapkan bisa mencegah virus tersebut masuk ke Distrik Ki khususnya Kampung Ujung Kia”. Pungkas Sertu Saiful.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *