WUJUDKAN BALITA SEHAT, BABINSA SENGGO DAMPINGI MASYARAKAT IKUTI POSYANDU

Dalam rangka ikut serta mewujudkan balita yang sehat, Babinsa Koramil 1707-14/Senggo Kodim 1707/Merauke Sertu Hendro Triwibowo dan Praka Rahmat Setiawan melaksanakan pendampingan kepada masyarakat Kampung Senggo dalam mengikuti kegiatan Posyandu.

Danramil 1707-14/Senggo Kodim 1707/Merauke Lettu Inf H. Simanjuntak mengatakan bahwa kegiatan Posyandu Balita secara rutin dilaksanakan oleh petugas kesehatan Puskesmas Senggo kepada masyarakat yang berada di wilayah layanan kesehatan Puskesmas Senggo dan kali ini dilaksanakan di Kampung Senggo Distrik Citak Mitak Kabupaten Mappi – Papua Selatan.

“Secara rutin setiap bulannya Puskesmas Senggo menggelar Posyandu Balita dan Ibu Hamil kepada masyarakat di wilayah layanan kesehatan Puskesmas Senggo, untuk kali ini Posyandu Balita dilaksanakan di Kampung Senggo yang diikuti oleh puluhan balita”. ungkap Lettu Inf H. Simanjuntak pada hari Kamis tanggal 13 Juli 2023.

“Adapun kegiatan Posyandu tersebut meliputi pemberian imunisasi BCG+Polio 1 untuk umur 0-1 bulan, DPT 1+Polio 2 untuk umur 2 bulan, DPT 2+Polio 3 untuk umur 3 bulan, DPT 3+Polio 4 untuk umur 4 bulan, IPV untuk umur 4 bulan, campak untuk umur 9 bulan dan pemberian makanan tambahan serta pemeriksaan ibu hamil”. jelasnya.

Danramil Senggo menambahkan, sedangkan kegiatan pendampingan dan membantu petugas kesehatan yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Hendro Triwibowo dan Praka Rahmat Setiawan tersebut merupakan salah satu kegiatan nyata dalam ikut serta mewujudkan balita yang sehat di wilayah teritorialnya serta sebagai tindak lanjut perintah langsung dari Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub. Int., M.H.I. diantaranya bahwa keberadaan Babinsa di wilayah harus bermanfaat bagi masyarakat dan sebisa mungkin membantu mengatasi kesulitannya.

Adapun para petugas kesehatan yang menggelar Posyandu tersebut Ibu Mawanti S.R. Malau, Amd. Keb., Ibu Olivia, Amd. Keb., Ibu Marlina Maddu, Amd. Farm. dan Ibu Risti Anti Roriri. SKM. serta Ibu Yuliana Pekey selaku Kader Puskesmas Senggo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *