MELALUI ANJANGSANA, BABINSA KODIM PERSIAPAN ASMAT, MEMBERIKAN BANTUAN BERUPA SEMBAKO KEPADA MASYARAKAT YANG MEMBUTUHKAN

Babinsa Kodim Persiapan Asmat, Dpp Serma Achmal Schu berserta 9 orang melaksanakan anjangsana, sekaligus memberikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, a.n Bpk. Albertus salah satu warga Kampung Syuru Rt.001/Rw.005 Distrik Agats, Kabupaten Asmat. Selasa (8/3/22).

Dikesempatan tersebut Babinsa Kodim Persiapan Asmat, Dpp Serma Achmal Schu mengatakan bahw

a kegiatan anjangsana kerumah warga secara rutin dan berkesinambungan terus dilaksanakan guna menjaga silaturahmi serta meningkatkan hubungan baik dengan seluruh lapisan masyarakat diwilayah binaannya.

Pada kesempatan tersebut Serma Achmal Schu, menyampaikan kepada bapak Albertus agar selalu bekerja keras dan penuh semangat dalam bekerja sebagai buruh kapal, walaupun tidak memiliki banyak penghasilan tetap kita syukuri apa yang kita dapatkan untuk bisa menghidupi keluarga, serta selalu memperhatikan sekolah anak-anaknya, agar kelak dapat mengangkat kehidupan keluarga menjadi lebih baik.

Sebagai seorang aparat teritorial yang dalam tugas kesehariannya bersentuhan langsung dengan masyarakat sudah sepatutnya selalu menjaga dan meningkatkan hubungan baik dengan mereka, dengan anjangsana serta komunikasi sosial seperti inilah hal yang paling efektif untuk lebih mendekatkan lagi dengan masyarakat.

Dengan kehadiran kami tersebut diharapkan dapat sedikit membantu dan meringankan beban ekonomi keluarga Bpk. Albertus. pada kesempatan yang sama Bpk. Albertus mengucapkan terimakasih banyak kepada Babinsa Kodim Persiapan Asmat, yang tela

h mengunjungi rumahnya dan memberikan sembako untuk keluarganya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *